Restu Milda Dilantik Jadi Kepala SMP Muhammadiyah 1 Depok

SMP Muhammadiyah 1 Depok
Kepala SMP Muhammadiyah 1 Depok, Restu Milda, S.Pd saat menandatangani berita acara pelantikan dirinya. (Foto: Istimewa)

DEPOKNETWORK.COM – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Depok mengadakan pelantikan Kepala MTS Muhammadiyah 1 Depok, SMP Muhammadiyah 1 Depok dan MI Miftahul Huda Muhammadiyah Sawangan, Kamis (04/08/2022).

Restu Milda, S.Pd kembali terpilih dan mendapat amanah untuk mengemban tugas memimpin sekolah yang terletak di Jl. Ridwan Rais No.37, Kecamatan Beji, Kota Depok.

Terpilihnya Restu Milda tersebut merupakan puncak dari rangkaian seleksi calon kepala sekolah yang diinisiasi oleh Majlis Dikdasmen PDM Kota Depok yang sebelumnya melaksanakan fit & proper test di kantor PDM Kota Depok.

“Saya bukan apa-apa tanpa dukungan semua pihak untuk bisa berbuat yang terbaik di sekolah ini. Untuk itu bantu saya mewujudkan cita-cita agar sekolah ini bisa berhasil,” ujar Restu Milda usai dilantik.

Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada Pimpinan Ranting Muhammadiyah Beji Timur yang telah memberikan kepercayaan kepadanya untuk menjadi kepala sekolah.

Amanah ini akan ia jawab, berjanji berupaya SMP Muhammadiyah 1 Depok dikenal di Depok, menuju SMP Muhammadiyah unggulan di Depok.

“Apa yang sudah meningkat akan kita tingkatkan lagi lebih berakhlak dan lebih baik lagi kedepannya. Sesuai dengan visi yang sudah kami siapkan yakni menjadi lembaga pendidikan Islam yang berjiwa Muhammadiyah, Religius, Berkemajuan dan berkarakter,” katanya.

Langkah awalnya merangkul para guru untuk bersama-sama menjadikan SMP Muhammadiyah 1 Depok sebagai sekolah terdepan. Kepala sekolah tidak bekerja sendiri harus berkolaborasi dan melangkah bersama.

“Jika ingin berjalan cepat, maka berjalan sendiri, jika ingin berjalan maju berjalanlah bersama,” terangnya.

SMP Muhammadiyah 1 Depok
Kepala SMP Muhammadiyah 1 Depok, Restu Milda, S.Pd saat menerima penghargaan sekolah Adiwiyata tingkat Kota Depok. (Foto: Istimewa)

Diketahui sebelumnya, bahwa SMP Muhammadiyah 1 Depok baru saja mendapatkan penghargaan Adiwiyata tingkat Kota Depok tahun 2022. Dan akan terus melangkah menuju tingkat propinsi dan nasional, karena menurutnya membenahi lingkungan tidak boleh berhenti, karena bagian dari ibadah.

Dengan penghargaan Adiwiyata tersebut SMP Muhammadiyah 1 Depok terus melahirkan berbagai program untuk terus meningkatkan mutu.

“Kami sangat bangga dengan penghargaan sebagai sekolah Adiwiyata, ini berkat kerja sama dewan guru, orang tua dan siswa dan  menjadikan sekolah ini jauh lebih baik,” tutupnya.