P3KA UHAMKA Gelar Webinar Bela Negara Dengan Tema ‘Peran Pemuda Dalam Menjaga Kedaulatan Negara’

uhamka
P3KA UHAMKA Gelar Webinar Bela Negara Dengan Tema 'Peran Pemuda Dalam Menjaga Kedaulatan Negara'. (Foto:Istimewa)

JAKARTA – Pusat Pembinaan dan Pengembangan Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka (P3KA UHAMKA) mengadakan kegiatan Webinar Bela Negara dengan megangkat tema “Peran Pemuda dalam Menjaga Kedaulatan Negara” pada Sabtu, (14/08/2021).

Acara ini diikuti oleh kurang lebih 120 peserta dengan dihadiri oleh narasumber dari unsur TNI, KESBANGPOL, dan Dosen UHAMKA.

Dalam sambutannya, Wakil Rektor III UHAMKA, Dr. Lelly Qodariah menyampaikan apresiasi kepada narasumber, peserta dan panitia yang sudah hadir dan mensukseskan acara webinar ini.

Ia menambahkan, terdapat 2 unsur makna yang dapat dibedah sebagai upaya-upaya civitas akademika UHAMKA melibatkan dirinya dalam bela negara.

Pertama nama Muhammadiyah yang melekat pada UHAMKA itu sendiri sebagai Amal Usaha Muhammadiyah, di dalamnya ada pesan-pesan historis tujuan berdirinya Muhammadiyah, pesan-pesan kebangsaan, kemanusiaan, spiritualitas, dan semangat berkemajuan yang dalam hal ini di contohkan oleh Kyai Ahmad Dahlan dan generasi penerusnya. Kedua, dalam UHAMKA juga tersemat sosok Hamka yang merupakan sosok ulama, sejarahwan, novelis, jurnalis dan lain-lain. Artinya Hamka menjadi sosok yang besar pengaruhnya terhadap bangsa ini, sosok pembelajar yang baik, dan pejuang bangsa dan negara,” ujar Wakil Rektor III UHAMKA, Dr. Lelly.

Masih dikatakannya, Dr. Lelly Qodariah juga mengutip kata-kata Bung Karno “Jangan tanyakan apa yang negara berikan kepadamu, tapi tanyakanlah apa yang kamu berikan kepada negaramu”.

“kita sebagai pemuda bangsa mulailah bergerak, melakukan sesuatu, karya, prestasi, dan apapun itu untuk bangsa Indonesia. Berhenti menuntut, mulailah melakukan apapun itu selama positif. Kita bisa menjadi Pahlawan pada bidang kita masing-masing,” imbuhnya.

Perlu diketahui, pembicara yang hadir dalam webinar bela negara ini yaitu Kolonel Kav. Harfuddin Daing, S.E., M.M., Paban III/Tahwil Ster TNI dengan tema “Komponen Cadangan di Era Kekinian”, kemudian Drs. M. Asyik Noorhilmany, M.Si dari Bakesbangpol DKI Jakarta dengan tema “Bela Negara dimasa Trasnsisi Bagi Generasi Z”, dan terakhir oleh Mubarak Ahmad, M.Pd., Ketua P3KA dengan tema “Upaya Bela Negara Kampus Islami Berkemajuan”. (ndi/ed)