Simak! Warga DKI Jakarta Bisa Dapat Vaksin Pfizer di 10 Faskes ini

Vaksin Covid-19, Pfizer
Ilustrasi Vaksin Covid-19 (Foto: Ilustrasi)

Jakarta – Vaksin Covid-19 merek Pfizer mulai didistribusikan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Provisi DKI Jakarta ke sejumlah fasilitas kesehatan (faskes). Vaksin yang berasal dari Amerika Serikat ini baru tersedia di 10 faskes.

Untuk diketahui, ketentuan tersebut tertuang dalam surat edaran Dinkes DKI Jakarta nomor: 865/-7.772.1. Surat itu ditandatangani Kepala Dinkes DKI Jakarta.

Menurut Widyastuti Kepala Dinkes DKI Jakarta, mengatakan dalam surat edaran tersebut, vaksin Pfizer memiliki efikasi 95 persen dan vaksin harus disimpan pada suhu minus 70 persen sehingga memiliki shelf life selama enam bulan dan apabila disimpan pada suhu 2-8 derajat celcius memiliki shelf life 30 hari.

“Sebanyak 10 faskes yang menyediakan Vaksi Pfizer tersebar di Jakarta Utara dan Jakarta Selatan. Di Jakarta Utara ada Puskesmas Kecamatan Kelapa Gading, RSIA Family, dan RSUD Tugu Koja,” ujarnya.

Widyastuti melanjutkan, sementara faskes di Jakarta Selatan ada RS Prikasih, Puskesmas Kelurahan Lebak Bulus , Puskesmas Kecamatan Cilandak, dan RSUD Jati Padang. Lalu Puskesmas Kelurahan Pancoran, UPK Kementerian Kesehatan Rasuna Said, dan BPSDM Kementerian Kesehatan Hang Jebat

Dia mengungkapkan, warga yang bisa mendapatkan vaksin ialah warga negara Indonesia (WNI) ber-KTP DKI Jakarta atau berdomisili di DKI Jakarta. Berusia di atas 18 tahun dan belum pernah mendapat vaksin covid-19.

“Termasuk Ibu hamil dan ibu menyusui. Untuk yang memiliki komorbid atau penyakit lainnya dapat membawa surat rekomendasi dokter spesialis yang merawat,” pungkas Widyastuti. (Red)