Silaturahmi ke KPU, DPK PRIMA Siap Ramaikan Peta Politik di Kota Depok

DPK PRIMA Kota Depok
Silaturahmi Ketua DPK PRIMA Kota Depok, Novi Anggriani Beserta Jajaran Saat Diterima Ketua KPU Kota Depok, Nana Shobarna (Foto: Istimewa)

DEPOKNETWORK.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok menerima kunjungan silaturahmi Pengurus Dewan Pimpinan Kota Partai Rakyat Adil Makmur (DPK PRIMA) Kota Depok di Kantor KPU Jalan Kartini Raya, Nomor 19, Kelurahan Depok, Kecamatan Pancoranmas, Rabu (14/04/2021).

Kedatangan pengurus DPK PRIMA Kota Depok, dipimpin oleh Ketua DPK PRIMA Kota Depok yakni Novi Anggriani yang disambut langsung oleh Ketua KPU Kota Depok Nana Shobarna.

“Alhamdulillah, Ketua KPU Kota Depok, Pak Nana Shobarna yang menerima kami langsung. Ini sebagai sopan santun politik”, kata Novi Anggriani Ketua DPK PRIMA Kota Depok usai silaturahmi tersebut.

Dia juga mengungkapkan, kunjungan silaturahmi tersebut, selain mengenalkan pengurus juga dalam rangka meminta sumbang saran untuk mempersiapkan diri mengikuti konstelasi politik di Kota Sejuta Maulid.

“Kami menyampaikan keberadaan Partai Rakyat Adil Makmur di Kota Depok dan memperkenalkan kepengurusan partai di Depok ini. Kami juga menginformasikan terkait sekretariat dan kaitan tentang PRIMA, seperti logo, atribut hingga sekretariat di Kota Depok”, ungkapnya yang juga Ketua NADI Center

Novi pun mengucapkan terima kasih kepada pihak KPU Kota Depok, dalam hal ini Nana Shobarna yang telah memberikan masukan kaitan persiapan partai dengan kebesaran warna biru tersebut untuk meramaikan peta politik di Kota Sejuta Maulid.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Ketua KPU Kota Depok yakni Pak Nana Shobarna, yang telah memberikan masukan terkait persiapan partai kami yang akan meramaikan peta politik di Kota Sejuta Maulid yakni Kota Depok”, ucapnya.

Ia pun menambahkan, bahwa PRIMA didirikan oleh rakyat agar menjadi alat politik bagi rakyat, rumah politik bagi orang-orang biasa. Sebagai partai alternatif, partisipasi anggota dan kedaulatan anggota menjadi elemen kunci dalam gerak organisasi sehingga PRIMA tidak akan pernah memanipulasi keanggotaan

“Dari sini, kami akan mempersiapkan diri sebaik mungkin, baik infrastruktur partai hingga tingkat kelurahan. Setelah ini kami akan ke Kesbangpol perwakilan pemerintah yang berurusan dengan kelembagaan parpol,” ujarnya.

Sementara masih di tempat yang sama, Ketua KPU Kota Depok, Nana Shobarna mengatakan, sebagai lembaga penyelenggara pemilu, pihaknya menerima dengan tangan terbuka bagi siapa saja yang silaturahmi, terutama kaitannya dengan kepemiluan.

“PRIMA kan merupakan partai yang baru terbentuk, kami dari KPU pun menyampaikan apa-apa saja yang harus dipersiapkan, terutama saat mendaftarkan parpol,” kata Nana Shobarna Ketua KPU Kota Depok.

Selain itu, Nana pun berpesan agar PRIMA sungguh-sungguh mempersiapkan diri menghadapi verifikasi faktual, dan menghindari ada data anggota fiktif dan dualisme kepengurusan.

“Saat ini, kami sebagai pelaksana di tingkat kota masih menunggu aturan dan perundang-undangannya. Jadi, kami sarankan agar PRIMA dan partai lainnya untuk merapihkan administrasi anggota partainya guna menghadapi Pemilu tahun 2024,” pungkasnya. (Shuray)