Sah, Muhammad Ridha Pimpin Pemuda Muhammadiyah Cabang Sukmajaya

Rapat Pleno Pembentukan Pengurus Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Sukmajaya (PCPM). (Istimewa)

DEPOKNETWORK – Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Sukmajaya (PCPM) menghasilkan kepemimpinan baru melalui Rapat Pleno Pembentukan Pengurus Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Sukmajaya (PCPM) yang dilaksanakan di SD Muhammadiyah 2 Sukmajaya. Minggu, (25/06/2023).

Hasil rapat pleno tersebut menyepakati Muhammad Ridha sebagai Ketua PCPM Sukmajaya, Kukuh Tri Prasetyo sebagai Sekretaris PCPM Sukmajaya dan Suryadi sebagai Bendahara PCPM Sukmajaya, Farhat Tarmidi sebagai Bendahara I dan beberapa jabatan Wakil Ketua yaitu Anggiat Sulaiman sebagai Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan, Falhan N Akbar sebagai Wakil Ketua Bidang Dakwah dan Pengajian Agama, Wijaya sebagai Wakil Ketua Bidang Pendidikan dan Kaderisasi, Yang Fajar sebagai Wakil Ketua Bidang Kesehatan, M. Wasiran Alfikri sebagai Wakil Ketua Bidang Teknologi Informasi.

Muhammad Ridha selaku Ketua Panitia pelaksana sekaligus Ketua PCPM terpilih menyampaikan ucapan terima kasih seluruh pihak yang telah menyukseskan rapat pleno.

“Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh pihak yang telah terlibat dalam kesuksesan kegiatan ini, mulai dari para donatur dari keluarga Muhammadiyah Sukmajaya hingga seluruh peserta yang telah hadir dalam kegiatan ini. Insya Allah ini menjadi momentum kita bersama dalam menghidupkan kembali Pemuda Muhammadiyah di Sukmajaya” ungkap Ridha.

“Berikutnya, tugas kita sebagai pimpinan ialah memastikan agar peran Pemuda Muhammadiyah terasa oleh Muhammadiyah terutama dalam berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh Muhammadiyah Sukmajaya.” Lanjut Ridha

Ketua Majelis Dikdasmen Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Sukmajaya, Sanuri Abdul Latif berpesan agar PCPM Sukmajaya tidak perlu takut dalam melangkah.

“Saya berpesan agar Pemuda Muhammadiyah Cabang Sukmajaya ngak perlu takut salah dalam melangkah, karena dimaklumi jika pemuda memiliki kesalahan nanti biar Muhammadiyah yang mengingatkan. Selain itu adek-adek juga tidak masalah jika memulai organisasi dengan keadaan abnormal karena jika menunggu normal dulu maka tidak akan bisa dimulai-mulai” lanjut Sanuri.

Ketua Mejelis Pendidikan Kader, Suaeb Siregar menyampaikan dalam sambutannya bahwa kedepannya Pemuda Muhammadiyah Sukmajaya diharapkan bisa menyukseskan agenda Musyawarah Cabang (Musycab) Muhammadiyah Sukmajaya.

“Kita berharap Pemuda Muhammadiyah Sukmajaya dapat turut serta dalam kegiatan Musycab Muhammadiyah yang akan diselenggarakan di Cisalak Bulan Agustus nanti. Bahkan kalau bisa segera kita ikutkan Diklatsar KOKAM agar ketika Musycab nanti sudah dapat terlibat dalam pengamanan kegiatan Musycab” ungkap Suaeb.

Ketua I Muhammadiyah, Soleman Hutasuhut juga memberikan sambutan kepada Pemuda Muhammadiyah sukmajaya agar Muhammadiyah mampu menjaga eksistensinya.

“Alhamdulillah Pemuda Muhammadiyah Sukmajaya dapat kembali hadir, karena sudah sangat lama Pemuda Muhammadiyah Sukmajaya hadir namun tidak ter-SK-kan. Kami berharap kepada pengurus terpilih segera Menyusun berita acara dan mengirimkan kepada kami agar kami memberikan rekomendasi kepada PDPM Kota Depok agar menjadi acuan dalam pembuatan SK PCPM Sukmajaya” Pungkas Soleman.

Kegiatan ini dihadiri juga oleh Ketua Pimpinan Ranting Muhammadiyah Grand Depok City, Raihan Febriansyah dan Dodi Sutrisno sebagai Sekretaris PDPM Kota Depok. (Abie)