Jelang Launching, Buku “Anak Sopir Jadi Wakil Wali Kota” Dapat Banyak Apresiasi dari Berbagai Kalangan

Imam Budi Hartono
Flyer Webinar dan Bedah Buku Autobiografi IBH (Foto: Istimewa)

DEPOKNETWROK.COM – Perjalanan menuju kesempurnaan adalah proses yang menentukan setiap tapak langkah kita. Perjalanan hidup adalah tentang sebuah pilihan. setiap orang berhak untuk menentukan dan mengambil pilihannya sendiri dalam hidupnya, walaupun sebenarnya manusia sudah punya takdir masing-masing. Namun bukan berarti manusia hanya bisa pasrah dan tidak berbuat apa-apa.

Buku yang berjudul Anak Sopir Jadi Wakil Wali Kota, mengisahkan tentang perjalanan hidupnya sejak kecil hingga menjadi orang nomor dua di Kota Depok. Mantan Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat ini membagikan cerita bagaimana kehidupannya yang serba sederhana ketika itu.

Lahir sebagai anak dari seorang sopir taksi hingga akhirnya mampu menapakan kaki di kursi eksekutif Kota Depok menjadi alur yang disuguhkan Imam dalam buku setebal 125 halaman ini.

Dalam bukunya, Imam turut mencurahkan jalan hidupnya untuk bertahan dan terus menggenjot kemampuan dirinya sebagai seorang anak, meskipun kedua orang tuanya membesarkan dirinya dalam balutan kesederhanaan.

“Dengan buku ini saya menyampaikan pesan kepada orang-orang khususnya generasi muda, bahwa tidak ada yang tidak mungkin jika kita meluruskan niat dan terus berusaha semaksimal mungkin dalam menjalani kehidupan, meski di tengah keterbatasan”, kata Imam.

“Ada cerita lucu, suka cita, maupun kesedihan yang tertuang dalam buku perjalanan hidup saya ini. Kesedihan tersebut saat saya dilantik sebagai Anggota DPRD Kota Depok tahun 1999 tanpa dihadiri bapak saya karena sudah almarhum”, jelasnya.

Imam Budi Hartono
Flyer Webinar dan Bedah Buku Autobiografi IBH (Foto: Istimewa)

Sementara itu di sisi lain, buku autobiografi IBH mendapatkan banyak apresiasi dari berbagai kalangan sebut saja Sandiaga Salahuddin Uno Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Adesisu warga kecamatan Cipayung.

Sandiaga Uno sebelum memberikan apresiasi buku yang ditulis Imam, dia memberikan ucapan selamat kepada Imam atas dilantiknya menjadi Wakil Wali Kota Depok.

“Selamat atas dilantiknya Bro, terkait dengan launching buku autobiografi Bro Imam dengan judul Anak Sopir Jadi Wakil Wali Kota, bagi saya pribadi merupakan buku perjuangan dalam kehidupan yang sangat-sangat inspiratif”, kata Sandi melalui video yang dibuatnya Senin 15 Maret 2021.

Dia menambahkan, biografi tersebut berhasil memotret perjalanan seorang penulis yaitu bro Imam dengan keterbatasan ekonomi, karena sang ayah yang sudah almarhum hanya seorang supir taksi sedangkan ibunya hanya seorang ibu rumah tangga.

Sementara itu, Adesisu warga Kecamatan Cipayung menuturkan, bahwa buku yang ditulis Imam sangat memberi inspirasi dan menurutnya bisa sebagai contoh bahwa siapa saja bisa sukses asalkan sungguh-sungguh.

“Buku yang ditulis beliau sangat menginspirasi bagi saya dan mungkin juga bagi orang lain, membaca tentang beliau ternyata IBH seorang anak supir taksi, perjalanan tersebut menurut saya pribadi sebagai contoh bahwa siapa saja bisa sukses asalkan sungguh-sungguh”, ucapnya.

Selain itu ia melanjutkan, Pak IBH membuat orang takjub, beliau bisa membuktikan kalau beliau bisa walaupun keterbatasan ekonomi, beliau juga orang yang cerdas dan pandai baik saat menjabat jadi dewan maupun saat menciptakan sebuah karya.

“Selama saya kenal beliau dari pertama sampai sekarang sosoknya tidak berubah. Pak IBH itu tampil apa adanya dengan sosok sederhana, seperti orang jawa bilang “Ora neko-neko jadi using”, pungkas Ade sambil tersenyum.

Imam Budi Hartono
Buku Anak Sopir Jadi Wakil Wali Kota (Foto: Istimewa)

Buku Anak Sopir Jadi Wakil Wali Kota akan segera dilaunching serta dibedah pada Rabu, 17 Maret 2021, Pukul 09.00 – 12.00 WIB secara virtual melalui Live via Zoom Meeting.

(Shuray)