Masuk Bursa Cagub Jabar 2024, Lucky Hakim Ucap Istighfar

Wakil Bupati Indramayu 2021-2023 dan Anggota DPRD Jawa Barat terpilih 2024-2029, Lucky Hakim. (Foto: Istimewa)

DEPOKNETWORK.COM – Indikator Politik Indonesia baru saja merilis hasil survei terbaru soal elektabilitas bakal calon gubernur di Pilkada Jabar 2024.

Salah satu nama yang mencuri perhatian ialah artis Lucky Hakim, yang juga mantan Wakil Bupati Indramayu. Lucky Hakim kala itu menjadi sorotan karena memilih mundur dari jabatan dengan alasan tak mau makan gaji buta.

Dalam hasil survei itu, Lucky Hakim berhasil mengungguli sejumlah nama besar lain yang masuk sebagai kandidat. Menilik survey tersebut, aktor berusia 46 tahun yang juga seorang ayah ini mengaku terkejut dengan hasil yang tersaji.

“Astaghfirullah, mohon ampun ya Robb, segitu besarnya kepercayaan masyarakat Jawa Barat sama saya,” ujarnya dikutip dari detik.com, Minggu (07/07/2024).

“Padahal saya bukan siapa-siapa dibandingkan para tokoh besar Jabar yang lain,” sambungnya.

Perjalanan politik Lucky Hakim di Jawa Barat memang tidak singkat. Banyak posisi di pemerintahan yang telah dirasakan.

Bintang sinetron Angling Dharma itu pernah mencalonkan diri sebagai Wali Kota Bekasi 2012 serta Anggota DPR RI dapil Jabar VI Depok-Bekasi periode 2014-2019. Setelahnya, ia juga sempat menjabat jadi Wakil Bupati Indramayu pada 2021-2023 hingga kini terpilih sebagai DPRD Provinsi Jawa Barat.

“Saya menyadari memang saya sudah sejak 2011 berpolitik di Jawa Barat, pernah jadi legislatif dan eksekutif,” tutur Lucky.

“Mungkin karena sudah ada sejarah persaudaraan di lima kota kabupaten, nama saya muncul di survei,” tambahnya.

Meski berada di bawah Dedi Mulyadi yang menduduki urutan setelah Ridwan Kamil, elektabilitas Lucky tetap mengungguli sejumlah artis lain. Nama Dicky Chandra dan Rieke Diah Pitaloka, serta mantan Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman eks Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) ada di bawahnya.

Bukan angkat dagu, survei ini justru menjadikan Lucky kian rendah hati. Baginya, tanggung jawab wakil rakyat ialah cobaan dan ujian.

“Saya menganggap ini cobaan, karena cobaan itu bukan hanya kesulitan, bahkan pujian dan kepercayaan adalah ujian,” kata Lucky.

“Saat ini saya sedang dicalonkan Nasdem sebagai Calon Bupati Indramayu. Fokus saya ingin menyelamatkan bagian Jawa Barat itu dari keterpurukan,” pungkasnya.